Drupal Adalah: Pengertian, Manfaat, Fungsi, Kelebihan dan Kekurangannya

Drupal Adalah Pengertian, Manfaat, Fungsi, Kelebihan dan Kekurangannya

Bagi para web developer atau pengembang web, memilih sistem manajemen konten yang tepat merupakan salah satu langkah tepat yang harus diperhatikan. Drupal adalah salah satu jenis sistem manajemen konten atau CMS yang bisa menjadi open source rekomendasi unggulan untuk membuat, mengembangkan hingga mengelola website.

Untuk sebagian besar orang awam, Drupal mungkin jadi salah satu kata yang asing dan jarang didengar. Untuk memberikan pemahaman bagi Anda, berikut di bawah ini merupakan penjelasan lengkap mengenai pengertian, manfaat, fungsi, istilah-sitilah yang ada hingga kelebihan dan kekurangan dari Drupal yang wajib diketahui.

Pengertian dari Drupal

Sebenarnya apa itu Drupal? Drupal merupakan sebuah platform berbentuk sumber terbuka atau open source yang memungkinkan penggunanya untuk membuat, mengembangkan dan mengelola website. Dengan sistem open source atau sumber terbuka, para pengguna dapat mengakses dengan mudah kode sumber dan melakukan perubahan sesuai dengan yang diingikan dan dibutuhkan.

Pengertian Drupal

Dalam pengaplikasiannya, Drupal umum digunakan dalam berbagai macam jenis situs web, blog-blog pribadi hingga situs web perusahaan yang dinilai cukup rumit. Drupal sendiri diketahui menggunakan bahasa pemrograman PHP serta didukung oleh database seperti MySQL dan PostgreSQL dalam pengembangannya.

Manfaat Menggunakan Drupal

Patut dipahami bahwa penggunaan Drupal dapat memberikan berbagai manfaat untuk para penggunanya. Beberapa manfaat Drupal yang diketahui di antaranya adalah sebagai berikut.

Manfaat Menggunakan Drupal

1. Mudah dalam manajemen dan pengelolaan

Drupal menjadi salah satu platform berbentuk sumber terbuka yang cukup mudah dalam manajemen dan pengelolaan konten. Hal ini dikarenakan Drupal menggunakan basis berupa sistem manajemen konten atau CMS. Apalagi dukungan berbagai fitur yang ada juga turut membantu para pengguna platform tersebut.

Baca Juga:  Kenali Apa itu Scam? Pengertian, Jenis dan Cara Mengatasinya

2. Didukung fitur multilingual

Platform Drupal sendiri saat ini sudah didukung oleh fitur multilingual atau bisa disadur dari berbagai bahasa. Dengan adanya fitur tersebut, website yang Anda buat dan kelola bisa diakses dengan cakupan lebih luas tanpa perlu khawatir akan kendala bahasa.

3. Keamanan yang terjamin

Dari segi keamanan, platform Drupal adalah salah satu yang tidak perlu Anda ragukan lagi sistem perlindungan dan keamanannya. Dengan pembaharuan secara berkala, para pengguna platform tersebut tidak perlu khawatir dengan faktor keamanan selama menggunakan Drupal.

Beberapa Fungsi Utama dari Drupal

Kepopuleran Drupal di kalangan pengguna tidak lepas dari berbagai fungsi utama yang terdapat dalam platform tersebut. Berikut ini beberapa fungsi Drupal yang perlu Anda ketahui lebih lanjut.

1. Sebagai Content Software Personal

Dengan basis CMS yang terdapat pada Drupal dinilai mampu memberikan kemudahan bagi individu, perusahaan maupun organisasi dalam menciptakan situs web hingga mengisi berbagai konten personal yang diinginkan sesuai dengan kebutuhan.

2. Dapat diaplikasikan sebagai media sosial

Berikutnya, penggunaan yang mudah akan platform Drupal juga memungkinkan Anda dan penggunanya untuk mengaplikasikannya secara langsung sebagai media sosial. Khusus untuk penerapan pada situs belanja digital, Anda harus mengaktifkan fitur Drupal commerce dalam penggunaannya.

3. Untuk membuat aplikasi internal

Di sisi lain, melalui platform Drupal ini Anda juga diberi kemudahan untuk bisa membuat sebuah aplikasi internal. Tak berhenti di situ, platform berbasis sumber terbuka ini juga memungkinkan Anda membuat situs web pribadi, perusahaan maupun organisasi dengan lebih fleksibel.

Istilah-istilah yang Digunakan dalam Drupal

Pada umumnya Drupal menggunakan beberapa istilah yang mungkin terdengar asing di telinga para awam. Untuk memberikan pemahaman bagi Anda, berikut ini beberapa istilah Drupal yang perlu dipelajari.

1. Node

Node dalam Platform Drupal adalah isi dari konten-konten yang ada dalam situs web yang pengguna buat. Pada dasarnya macam-macam node yang ada berbeda-beda tergantung dari jenis situs web yang diciptakan oleh pengguna itu sendiri.

Baca Juga:  Apa itu Bisnis Database? Pelajari Caranya di Sini!

2. Modules

Untuk memberikan tambahan fungsionalitas pada situs web yang Anda buat, modules merupakan salah satu fitur yang bisa Anda gunakan. Anda bisa melakukan pengaktifan atau pemasangan modules pada situs web Anda jika memang dibutuhkan.

3. Hook

Sesuai dengan namanya, hook dalam Drupal berfungsi untuk mengaitkan node di dalam situs yang Anda buat. Dengan demikian, node tersebut dapat berjalan dengan maksimal dan optimal pada situs web yang Anda ciptakan.

Kelebihan dan Kekurangan dari Drupal

Dalam penggunaannya, platform Drupal memiliki beberapa kelebihan serta kekurangan yang wajib Anda ketahui. Untuk itu, Anda bisa memperhatikan sederet kelebihan Drupal beserta kekurangannya dalam pembahasan berikut.

Kelebihan dan Kekurangan dari Drupal

1. Kelebihan dari Drupal

a. Jaminan keamanan tingkat tinggi

Dalam penggunaannya, platform Drupal menjamin keamanan para pengguna berkat sistem keamanan tingkat tinggi yang ditawarkan.

b. Terdapat komunitas yang besar dan aktif

Di dalam Drupal terdapat komunitas yang dinilai sangat besar dan aktif. Hal ini memungkinkan Anda memperoleh berbagai sumber daya yang dibutuhkan dengan mudah.

c. Mudah digunakan semua orang

Platform yang satu ini juga mudah digunakan oleh semua orang, mulai dari pemula hingga pengguna yang sudah mahir sekalipun.

2. Kekurangan dari Drupal

a. Memerlukan waktu lebih untuk mempelajari seluruh fitur

Untuk bisa memahami semua fitur yang disediakan, Anda harus meluangkan banyak waktu dalam mempelajarinya.

b. Memiliki pengembang yang terbatas

Jika dilakukan perbandingan dengan CMS jenis lainnya, Drupal merupakan CMS dengan jumlah pengembang yang terhitung sedikit.Melalui pembahasan lengkap di atas, dapat disimpulkan jika Drupal adalah salah satu jenis CMS yang layak untuk Anda gunakan.

Apabila Anda memerlukan wawasan yang lebih mendalam seputar pengertian, fungsi hingga kekurangan Drupal, Anda bisa bergabung dalam Coding Studio dan mengikuti kursus IT untuk mengembangkan wawasan Anda seputar IT.

Related Articles