
Peluang Kerja Cyber Security, Mau Jadi Apa Ya?
Cyber security atau keamanan siber merupakan tindakan untuk melindungi komputer, perangkat lunak, server, sistem, dan data dari serangan berbahaya. Adapun beberapa jenis cyber attack yang rentan terjadi nih! Isu keamanan di era digital sekarang ini bukanlah hal yang sepele. Maka itu, perusahaan-perusahaan membutuhkan sistem keamanan agar dapat melindungi data penting mereka. Hal ini membuat kerja cyber security banyak dicari dan cukup menjanjikan untuk dijajal. Oleh karena itu, peluang kerja cyber security terbuka sangat lebar dan gaji yang ditawarkan juga cukup tinggi daripada beberapa profesi IT lainnya.

Bagi kamu yang tertarik untuk kerja cyber security, simak sampai habis ya! Berikut 10 jenis lowongan kerja cyber security yang dapat ditempati oleh orang-orang dengan skill cyber security:
1. Security Engineer
Security Engineer adalah posisi tingkat menengah dengan tugas penting di bidang cyber security seperti mengelola pembangunan dan pemeliharaan sistem keamanan perusahaan. Selain itu, mereka terkadang perlu memasang firewall yang dirancang untuk mengotomatisasi skrip dan dikembangkan agar dapat memantau insiden dan menguji keamanan jaringan.
2. Security Architect
Tanggung jawab Security Architect, yakni meneliti, merancang, dan mengimplementasikan rencana keamanan jaringan komputer yang kuat di dalam perusahaan. Security Architect juga mengawasi hingga mengembangkan keamanan jaringan komputer perusahaan.
3. Security Analyst

Security Analyst ditugaskan untuk mengidentifikasi dan mencegah serangan siber terhadap perusahaan. Selain itu, pekerjaan ini memiliki tanggung jawab mulai dari perencanaan, implementasi, audit internal dan eksternal, analisis risiko, hingga koordinasi rencana keamanan dengan pihak ketiga.
4. Cyber Security Consultant
Sesuai namanya, Cyber Security Consultant adalah orang yang mampu memberikan solusi untuk setiap masalah oleh ancaman cyber security. Tugasnya mulai dari menyediakan solusi keamanan bagi perusahaan, mencari cara efektif untuk melindungi jaringan atau perangkat lunak, melakukan pengujian, hingga menganalisis risiko yang dapat terjadi. Dengan hadirnya posisi ini, perusahaan kamu dapat mencegah serangan siber dan memperbaiki sistem yang sudah diserang sekalipun.
5. Chief Information Security Officer (CISO)
CISO adalah seorang pemimpin yang bertanggung jawab dalam mengelola manajemen sistem keamanan IT perusahaan. Jika kamu ingin menempati posisi ini, kamu tentunya harus memiliki pengalaman bertahun-tahun di bidang cyber security.
6. Computer Forensic Specialist
Jika terjadi serangan siber di perusahaan, Computer Forensic Specialist yang bertugas menganalisis dan menemukan bukti jejak digital yang ada. Dengan kata lain, pekerjaan ini sering disebut dengan tanggung jawab yang sama dengan seorang detektif.
7. Auditor Security
Tugas Auditor Security adalah untuk memeriksa seberapa efektif sistem keamanan yang diterapkan perusahaan. Selain itu, pekerjaan ini juga harus mampu memberikan solusi untuk memperbaiki sistem perusahaan agar lebih aman dari berbagai ancaman siber.
8. Developer Software Security
Developer Software Security bertanggung jawab untuk mengelola pengembangan software keamanan dan mengintegrasikan ke dalam sistem perusahaan. Selain itu, mereka perlu menguji software yang dirancang. Hal ini bertujuan untuk mencegah peretas menyalahgunakan data perusahaan.
9. Penetration Tester (Penetester)
Penetester atau white hat hacker adalah orang yang tugasnya meniru serangan terhadap jaringan tertentu dari suatu organisasi. Tujuannya adalah untuk menemukan kelemahan pada sistem yang dimiliki agar dapat diperbaiki dan kemudian melakukan analisis kesalahan sistem secara terperinci dan mendalam.
10. Pengajar di Bidang IT

Tidak hanya sebagai praktisi, kamu juga bisa menjadi pengajar di pendidikan formal maupun nonformal. Kamu juga bisa berkarier sebagai dosen di universitas dengan bidang ini di institusi terkait. Berkat profesi ini, kamu dapat berbagi lebih banyak pengetahuan mengenai kerja cyber security dengan orang lain.
Nah, itulah beberapa peluang kerja cyber security. Ketika berbicara soal peluang karier kerja cyber security, kamu nggak perlu khawatir akan susah cari kerja. Apakah kamu sudah tahu ingin berkarier di posisi yang mana? Nah, kalau kamu tertarik dengan bidang kerja cyber security, kamu bisa belajar bersama kami dengan ikut kursus cyber security Kodio ya! Jika kamu tertarik dengan konten-konten seperti ini, jangan lupa untuk terus mengikuti blog Coding Studio!
Responses