IoT (Internet of Things)? Pengertian dan Manfaatnya
Sering kesal ketika kalian menanyakan perihal IoT kepada teman kalian dan hanya diberikan jawaban IoT adalah internet of things? Sama, kami juga seperti itu. Itulah kenapa, kami akan menjelaskan kepada kalian semua secara terperinci mengenai apa itu IoT serta apa manfaatnya.
Memang benar, kalau IoT sendiri merupakan singkatan dari internet of things yang mana apabila kita artikan ke dalam Indonesia memiliki arti ‘internet merupakan segalanya’. Tapi tentu saja hal ini tidak akan menjawab pertanyaan kalian dengan benar bukan? Karena jawaban seperti itu bukanlah hal yang kalian inginkan.
Semakin berkembangnya suatu zaman, yang mana diikuti perkembangan teknologi dengan sangat cepat, membuat banyak hal menjadi semakin mudah dilakukan. Salah satunya mencari informasi dari internet. Walaupun memang benar negara kita masih banyak tertinggal ketika dibandingkan dengan negara yang maju lainnya, tapi hal itu tidak dapat mengurangi semangat kita untuk terus maju.
Sebenarnya teknologi IoT adalah salah satu teknologi yang sudah lumayan lama dikembangkan. Tapi memang, baru dalam beberapa waktu ini saja teknologi ini akhirnya diperkenalkan dan akhirnya membuat banyak masyarakat yang menjadi bingung akibat kurangnya informasi.
Agar kalian tidak semakin bingung dan penasaran, sebaiknya ikuti segera penjelasan tentang teknologi yang banyak memberikan manfaat satu ini ya.
Pengertian IoT (Internet of Things)
Secara detail, IoT atau juga bisa disebut internet of things merupakan salah satu teknologi yang bisa mengirim data satu sama lain, tanpa memerlukan bantuan dari suatu komputer atau manusia. Bahkan seorang ahli teknologi yang berasal dari Inggris, memberikan deskripsi bahwa internet of things (IoT) adalah mata dan telinga dari komputer.
Sederhananya, IoT adalah teknologi pintar, yang memiliki tujuan untuk membantu manusia yang ada. Dengan adanya IoT, diharapkan dapat menjadi solusi dari berbagai masalah yang selama ini sering terjadi di dalam kegiatan yang dilakukan.
Sehingga kalian juga bisa mengartikan, bahwa IoT ini merupakan teknologi yang diciptakan demi memberikan kemudahan atau membantu manusia, untuk mengerjakan segala kegiatan yang ada. Maka dari itu, sudah pasti untuk perkembangannya akan membutuhkan waktu karena tidak mudah dan memerlukan proses yang panjang untuk mewujudkan hal tersebut.
Manfaat IoT
Yang namanya teknologi, pasti akan memberikan manfaat bagi para penggunanya. Terlebih lagi apabila teknologi tersebut dikembangkan dalam waktu yang lama, seperti IoT ini.
Beberapa contoh manfaat kemudahan dari teknologi IoT bagi penggunanya adalah:
1. Efisiensi Dalam Berbagai Hal
Dengan adanya teknologi IoT, maka jumlah waktu yang kalian perlukan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan atau kegiatan menjadi semakin berkurang. Sudah pasti hal ini akan membuat waktu kalian menjadi terpakai lebih efisien dibandingkan dengan sebelumnya.
Semakin banyaknya jenis koneksi yang tercipta sampai sekarang ini atau yang akan datang, maka sudah pasti akan membuat segala pekerjaan menjadi semakin mudah untuk diselesaikan.
2. Monitoring Kegiatan yang Menjadi Semakin Praktis
Selain membuat waktu menjadi lebih efisien, IoT juga bisa membantu kalian dalam memonitor segala kegiatan yang kalian lakukan setiap harinya. Bukan hanya itu saja, teknologi ini juga terkadang akan memberikan masukan dan saran terkait pekerjaan dan kegiatan yang bisa kalian lakukan dengan lebih mudah lagi.
3. Koneksi Menjadi Lebih Mudah
Sudah pasti koneksi yang kalian lakukan antar perangkat menjadi semakin mudah. Tapi ingat, konektivitas tersebut membutuhkan suatu jaringan yang berjalan juga. Dengan begitu, maka perangkat kalian yang memiliki teknologi IoT akan menjadi semakin maksimal lagi melakukan tugasnya.
Contoh Penerapan Teknologi IoT
Sebenarnya, kalian sudah dapat menemukan sendiri berbagai contoh penerapan dari teknologi satu ini dalam kehidupan kalian sehari-hari loh. Tapi memang, karena awalnya kalian sendiri masih belum memahami apa itu IoT (internet of things), membuat kalian menjadi tidak tahu bahwa teknologi ini sudah diterapkan di sekitar kalian.
Contoh IoT (internet of things) adalah sebagai berikut ini:
1. Energi
Seperti yang kami sebutkan tadi, bahwa IoT merupakan teknologi pintar yang memiliki tujuan untuk mempermudah manusia dalam melakukan berbagai hal. Salah satunya adalah mempermudah kita untuk mengatur jumlah energi yang keluar tidak menjadi boros.
Karena dengan IoT, sensor cahaya yang digunakan dalam berbagai lampu pintar, dapat mengurangi pemakaian energi listrik kalian. Bahkan teknologi IoT juga sudah diterapkan dalam berbagai perangkat rumah lainnya seperti televisi, kulkas, dan mesin cuci.
Dengan begitu, kalian bisa mengatur jadwal terhadap perangkat-perangkat tersebut untuk bekerja dengan maksimal tanpa membuat boros listrik yang digunakan.
2. Transportasi
Kalian sudah sering melihat mobil yang bisa berjalan tanpa memerlukan seorang pengemudi bukan? Itu adalah salah satu contoh penerapan teknologi ini dalam hal transportasi. Bahkan, di negara maju sudah ada beberapa perusahaan yang mulai melakukan tes terkait transportasi mobil tanpa pengemudi sama sekali loh.
3. Kesehatan
Perangkat pintar yang berguna bagi kesehatan juga sudah bisa kalian temukan dengan muda. Contohnya seperti jam pintar yang memiliki fitur mengukur detak jantung, kadar oksigen dalam darah, level stres, dan masih banyak lainnya.
Bahkan, mesin kesehatan khusus seperti pengukur kadar gula, berbagai mesin bedah yang menggunakan IoT juga sudah banyak digunakan oleh para ahli kesehatan. Hal ini memiliki tujuan agar pengobatan yang dilakukan menjadi semakin aman dan efektif.
Dengan begini, kalian sekarang sudah menjadi tahu bukan mengenai perangkat apa saja yang menggunakan sering teknologi ini?
Cara Kerja Teknologi IoT
Sebenarnya cara kerja dari IoT ini sangatlah sederhana sekali. Hanya memerlukan suatu instruksi program khusus yang mana di dalamnya telah diberikan perintah-perintah sederhana, dapat menghasilkan interaksi antar perangkat yang memang terhubung satu sama lainnya.
Seperti tujuannya, yang mana IoT (internet of things) adalah teknologi yang akan memudahkan manusia, sehingga untuk menggunakannya juga pastinya tidak akan susah untuk dilakukan.
Para pengguna juga bisa mengatur perangkat yang memiliki IoT (internet of things) dari jarak yang jauh loh. Asalkan, konektivitas yang dimiliki pengguna tersebut dan juga perangkatnya tetaplah stabil dan tidak ada gangguan. Kita sebagai manusia hanya menjadi pengawas saja ketika mesin-mesin tersebut sedang bekerja.
Terkadang, teknologi IoT merupakan sebuah teknologi yang tidak diduga, karena ada banyak yang sering menggunakannya namun masih belum mengetahuinya.
Penutup
Kami rasa, sekarang kalian sudah mulai memahami internet of things (IoT) adalah apa, bagaimana cara bekerjanya, dan apa manfaatnya bagi para penggunanya. Sehingga, rasa penasaran dan keingintahuan kalian mengenai teknologi satu ini sudah tidak ada lagi.
Walaupun begitu, jangan menjadi orang yang malas untuk mencari berbagai informasi penting lainnya. Sebab, tidak ada ruginya untuk kalian sendiri. Bisa jadi di waktu yang akan datang, berbagai informasi yang telah kalian kumpulkan bisa berguna dan bermanfaat untuk orang banyak.
Ketika ada yang bertanya pada kalian perihal IoT (internet of things), maka kalian jawab saja IoT adalah teknologi pintar dengan tujuan membantu manusia. Sangat simpel bukan?
Tertarik mengikuti kursus Jaringan komputer, cek promonya di Coding Studio